Hapus Pertalite, Pertamina Usul Pertamax Green 92 Jadi BBM Subsidi

  • Bagikan
X

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

DUNIAGITAL.COM - Pertamina berencana menghapus Pertalite. Badan Usaha Milik Negara atau BUMN ini pun mengusulkan pengalihan sasaran BBM bersubsidi dari Pertalite ke Pertamax Green 92.

Pertamax Green 92 merupakan hasil campuran Pertalite dengan kandungan 7% bioetanol alias E7.

Direktur Utama PT Pertamina Nicke Widyawati mengatakan, usulan mengganti Pertalite dengan Pertamax Green 92 merupakan implementasi paket kebijakan yang tertuang dalam ‘Program Langit Biru Tahap II’.

Melalui program tersebut, perseroan mengusulkan Pertamax Green 92 sebagai Jenis BBM Khusus Penugasan atau JBKP menggantikan Pertalite. “Ketika ini menjadi program pemerintah, harganya akan diatur. Tidak mungkin JBKP hanya diserahkan ke pasar,” kata Nicke saat rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi VII DPR di Jakarta, Rabu (30/8).

Sumber: katadata.co.id

Artikel Asli

Penting:

Apabila terdapat kesalahan informasi dalam berita ini, silahkan kirim koreksi/laporan Anda ke alamat email kami di [email protected].
  • Bagikan